Tren Strategi Digital Marketing, Qwords KOL Affiliate Battle Hadir

Notification

×

Iklan

Iklan

Tren Strategi Digital Marketing, Qwords KOL Affiliate Battle Hadir

Selasa, 02 April 2024 | 11:18 WIB Last Updated 2024-04-02T04:18:07Z


NUBANDUNG.ID,
Jakarta -- Qwords KOL Affiliate Battle adalah sebuah program yang diselenggarakan oleh Qwords sebagai apresiasi bagi para KOL yang telah menjadi member afiliasi dan memiliki transaksi sepanjang tahun 2024. 


Program ini menjadi salah satu strategi marketing modern Qwords dengan kolaborasi KOL dan pemanfaatan media sosial. Kemudian, program ini sudah mulai berjalan dari awal Februari dan terdapat beberapa KOL yang telah bekerja sama serta menjalankan project konten mereka.


Dalam proses pencarian KOL potensial, Qwords melakukan riset sesuai dengan profil dan konten yang terkait dengan teknologi Informasi. Adapun tujuan kerja sama dengan para KOL yaitu diantaranya mengedukasi masyarakat akan kemudahan penggunaan teknologi yang dapat dimanfaatkan untuk bisnis. 


Kemudian, memberikan value tambah dari setiap karya KOL, mendapatkan pendapatan tambahan, kesempatan brand partnership dan subsisi budget marketing sebagai pendukung promosi konten KOL.


Program KOL Qwords Affiliate memiliki beberapa program sekaligus manfaat bagi para KOL

khususnya dari segi profit pendapatan. 


Pertama, terdapat program komisi afiliasi, yang di mana setiap produksi konten dari KOL yang berhasil mendapatkan aktivasi fitur link promosi berupa produk qwords akan mendapatkan komisi sebesar 10% dari total harga produk. 


Adapun beberapa produk yang menjadi bahan promosi yaitu Hosting Lite, Cloud Hosting Pro, Cloud Hosting WP, Cloud VPS. 


Kemudian, pada program subsidi marketing, Setiap KOL diberikan subsidi kode kupon promo limited sebagai kebutuhan produksi campaign atau konten dalam menarik interest audiens. 


Dan yang terakhir, dari produksi dan postingan konten tentunya setiap KOL mendapatkan komisi berdasarkan kuantitas aktivasi produk. Selain mendapatkan komisi, para KOL dengan transaksi terbanyak akan mendapatkan rewards di penghujung tahun.


Kemudian, pada proses produksi konten, setiap KOL dapat mempromosikan produk Qwords di

berbagai platform media sosial seperti TikTok, Instagram dan YouTube. 


Berkaitan dengan waktu dan frekuensi posting, KOL tidak memiliki batasan waktu untuk mengunggah konten yang diproduksi sehingga lebih fleksibel dengan menyesuaikan waktu terbaik media sosial mereka.


Selain itu, KOL dibebaskan untuk menentukan frekuensi postingan sesuai dengan audiens dan kebutuhan. Dengan demikian, setiap KOL dapat fokus memperhatikan kualitas konten yang ingin disajikan.


Dalam proses kerja sama, Qwords melakukan riset dan menawarkan proposal kepada KOL yang sesuai kualifikasi. Kemudian, setelah KOL setuju untuk bekerja sama maka akan diarahkan untuk melakukan registrasi dan aktivasi akun di platform member area Qwords.


Setelah melakukan registrasi dan aktivasi akun, KOL akan mendapatkan referral link sebagai identifikasi program Qwords affiliate, baik dari segi transaksi maupun insight KOL. Dan yang terakhir, KOL melakukan konfirmasi keikutsertaan program KOL untuk mendapatkan budget marketing.


Selain melakukan pengelolaan KOL, Qwords juga memastikan dan memiliki jaminan bahwa produk yang ditawarkan berkualitas. Adapun jaminan yang didapatkan oleh calon customer yaitu berupa server dan performa premium, setiap produk telah bersertifikasi ISO 27001, terjamin akan keamanan data klien dan pelayanan maksimal untuk klien.


Dengan demikian, Setiap client dari KOL akan ada pengecekan rutin terhadap kualitas hosting yang digunakan. Hal ini dilakukan untuk memastikan kenyamanan program tetap berjalan dengan etika dan integritas tinggi, serta memastikan bahwa produk yang berhasil terjual tidak disalahgunakan oleh customer.***