Festival Film Bandung 2022: Padukan Budaya dan Kreativitas

Notification

×

Iklan

Iklan

Festival Film Bandung 2022: Padukan Budaya dan Kreativitas

Sabtu, 12 November 2022 | 10:01 WIB Last Updated 2022-12-22T09:31:05Z


NUBANDUNG.ID-Puncak ajang pemberian penghargaan Festival Film Bandung (FFB) 2022 telah selesai digelar pada 9 November 2022 di Bandung Creative Hub. Acara tersebut mengusung tema “Semarak Film Indonesia”.


Menurut Regu Pengamat FFB, tema tersebut dipilih melihat perfilman Indonesia yang semakin semarak dengan keberagaman kreatifitas dan budaya yang diangkat oleh sineas film Indonesia.


Ketua Dewan Pembina FFB, Chand Parwez Servia juga membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan bahwa FFB ini tidak hanya sebagai ajang pemberian penghargaan untuk insan perfilman, tapi juga berkaitan dengan budaya.


“Banyak sekali festival film di luar negeri yang menjadikan kota itu istimewa, menjadi destinasi wisata, juga destinasi kegiatan budaya hanya melalui festival film. Kita berharap Kota Bandung juga seperti itu dan tentunya bisa menjadi kebanggan bagi Jawa Barat,” ujarnya dilansir Jurnalposmedia, Sabtu (12/10/2022).


Ia juga mengatakan bahwa tujuan adanya FFB ini adalah menghormati mereka yang telah berkarya untuk film Indonesia dan berharap agar perfilman di Kota Bandung semakin berkembang.


Lebih lanjut, Parwez memberi pesan bahwa masyarakat harus mencintai film Indonesia.


“Tontonlah film Indonesia, cintai karya sineas Indonesia, dan tontonlah film-film yang memang bermanfaat, yang mempunyai value,” tuturnya.


FFB yang telah diselenggarakan sebanyak 35 kali juga menghadirkan Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan, para nomine, dan tamu undangan lainnya.


Aktor sekaligus pemenang kategori Pemeran Pembantu Pria Terpuji Film Bioskop FFB 2022, Umay Shahab merasa bersyukur dapat bekerja sama dengan orang-orang hebat. Selain itu, ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada para juri FFB.


“Sekali lagi terima kasih yang sebesar-besarnya untuk para juri. Semoga kita selalu merayakan sinema dengan sebaik-baiknya,” tuturnya.


Tidak hanya Umay, pemenang kategori Pemeran Pembantu Wanita Terpuji Serial Web, Susan Sameeh ikut menyampaikan harapannya untuk film Indonesia.


“Semoga FFB terus mengahargai dan men-support karya-karya film Indonesia. Pesan untuk para pembuat karya, kita semua harus selalu semangat untuk menciptakan hal yang baru dan terbaik,” tutupnya.